Pendidikan Jasmani adalah mata pelajaran yang diikuti seluruh siswa, yang mempunyai ciri khas sendiri yakni memberikan pengetahuan, keterampilan gerak, peningkatan kebugaran jasmani, sikap-sikap positif melalui pengalaman gerak

Senin, 23 September 2013

Catatan Sepak Bola Liga Inggris

Sepertinya Liga Inggris musim ini akan menyuguhkan pertandingan yang lebih kompetitif. Pasalnya, di pertandingan ke-5 yang baru saja berlangsung ini hanya menyisakan Everton, sebagai tim yang belum terkalahkan. Semua tim yang sering menjadi buah bibir media dan pengamat sepak bola, sudah mengalaminya. Sebut saja, Arsenal dengan amunisi barunya, Mesut Ozil yang kalah saat menjamu Aston Villa dengan skor 1-3. Tottenham yang tengah naik daun dengan harga Garreth Bale yang menjadi pemain termahal dunia, pun takluk dari Arsenal 1-0. Bahkan Liverpool yang main di depan pendukungnya juga kalah 0-1 oleh Southtampton. Tidak mau kalah, dengan come backnya Mou, Chelsea pun takluk dari Everton dengan skor 1-0. Cardiff City pun tidak mau kalah dengan menjungkalkan Manchester City dengan skor 3-2. Jauh lebih tragis, MU yang baru saja bertanding dari tetangganya yang berisik Manchester City juga kalah dengan skor telak 4-1, yang sebelumnya juga kalah 1-0 dari Liverpool.
Justru tim papan tengah seperti Everton yang hanya ramai setelah ditinggal David Moyes menggantikan Sir Alex justru mampu bertahan dengan baik. Everton mampu mencapai posisi ke-6 di bawah Liverpool dengan mendapatkan dua kali kemenangan dari lima kali bertanding. Swansea City juga dianggap masih mampu mengganggu tim-tim papan atas lainnya setelah lagi-lagi Michu membuat para manager lawan bergetar saat dia membawa bola, khususnya saat di dekat gawang.
Kita nantikan saja para pejuang-pejuang papan tengah dalam meramaikan kompetisi bergengsi yang menjadi rebutan hak siar para pemilik stasiun televisi ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar